Oleh : Dr.H.Abdul Wahid, MA
(Muballigh & Akademisi Makassar)
Pilkada sebagai salah satu dari amanah demokrasi dan merupakan ikhtiar dalam merotasi dan menghadirkan kepemimpinan daerah yang handal dan legitimit, maka masyarakat Indonesia diharapkan turut serta dalam mengawal dan mengikuti proses tersebut tanpa ada rasa kebencian dengan orang lain yang berbeda pilihan dengannya.
Di samping itu dalam praktik demokrasi sering digulirkan slogan “suara rakyat adalah suara Tuhan”. Konteks ini harus dipahami secara tepat agar tidak disalahgunakan oleh oknum tertentu, demi kepentingan politik pragmatis dan subjektif.
Untuk itu slogan “suara rakyat adalah suara Tuhan” artinya hak di dalam menentukan pilihan politik dalam dunia demokrasi adalah pemberian Tuhan kepada setiap manusia, karenanya sudah sejatinya pemberian tersebut digunakan dengan tepat dan benar, demi kepentingan manusia itu sendiri baik dalam kapasitasnya sebagai masyarakat maupun sebagai bangsa.
Dalam konteks itulah jelang digelarnya pilkada serentak stabilitas keamanan di tengah masyarakat khususnya di Sulsel menjadi salah satu perhatian serius dari Polda Sulsel di bawah kepemimpinan Irjen Pol Andi Rian R Djajadi selaku kapolda Sulsel saat ini.
Di Sulsel ada sejumlah kabupaten/kota yang akan menggelar pilkada serentak pada bulan November mendatang, maka dari itu kehadiran jajaran kepolisian di setiap lini kehidupan masyarakat khususnya di daerah sangat dibutuhkan, tidak hanya untuk melakukan penegakan hukum melainkan untuk melakukan pencegahan agar situasi kamtibmas jelang pilkada serentak bisa tetap terjaga dengan baik.
Kehadiran polri dalam setiap kegiatan-kegiatan besar di tanah air termasuk pilkada serentak mutlak dibutuhkan, karena dengan adanya jajaran kepolisian bersinergi dengan instansi terkait, masyarakat akan merasa terlindungi dari berbagai tindakan yang memungkinkan akan mengganggu jalannya pelaksanaan pilkada di tanah air.
Dengan demikian rasa aman dan stabilitas di tanah air adalah kebutuhan kita semua sebagai bangsa khususnya jelang digelarnya pilkada serentak, untuk itu tentunya kolaborasi dan sinergi seluruh elemen bangsa wajib adanya.
Untuk itu masyarakat harus terbuka memberikan informasi kepada pihak kepolisian jika ada hal-hal yang dicurigai berpotensi mengganggu kamtibmas khususnya di Sulsel, sehingga potensi gangguan tersebut sejak dini bisa dicegah.(*)