MAKASSAR,- Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Muhammadiyah Makassar menggelar Pembukaan Expo Makassar Islamic Fair (MIF) 2024.
Pembukaan MIF 2024 berlangsung di Wisma Negara Center Point of Indonesia (CPI) Pada Rabu 31 Juli 2024. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Deputi Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Modernisasi Beragama Kemenko PMK Prof Warsito.
Selaku ketua panitia Prof Dr KH Mustari Mustafa dalam sambutannya mengatakan MIF 2024 itu tak sekadar mencari keuntungan ekonomi. Muhammadiyah dan MUI Sulsel, kata dia, sepakat untuk memasukkan unsur edukasi dalam setiap kegiatan selama expo berlangsung.
“Event kita ini berbeda dengan yang sejenisnya karena kita ini kan penyelenggaranya MUI dan Muhammadiyah, dan kita branding dengan Makassar Islamic Fair. Jadi selain mencari profit, kita juga akan menyajikan kegiatan edukatif, seni budaya islami dan ada juga kegiatan olahraga,” kata Prof Mustari.
Prof Mustari yang juga selaku Wakil Ketua MUI Sulsel ini menjelaskan terdapat tiga kegiatan utama yang akan dihadirkan pada MIF 2024, yaitu pameran, kuliner, dan tabligh akbar. Jadi selain mencari profit, kegiatan ini juga akan menyajikan kegiatan edukatif dalam setiap kegiatan selama expo berlangsung.
Sambutan ketua Umum MUI Sulsel Prof Nadjamuddin Abd Safa Lc MA mengatakan MIF merupakan harapan MUI untuk bagaimana masyarakat dapat menghidupkan ekonomi syariah.
Prof Warsito selalu Deputi PMK dalam sambutannya sangat mengapresiasi acara MIF ini yang menurutnya sangat membantu pemerintah untuk meningkatkan perekonomian di Indonesia.
“Ini adalah even yang membahagiakan dan menyenangkan selain itu ada silaturahmi yang terjalin disini terutama persatuan umat.
Ia juga mengucapakan selamat Milad MUI ke-48 yang terus mendukung bangsa dan merawat persatuan”
Turut memberikan sambutan Walikota Makassar Dr H Ramdan Pomanto dan Sekjen MUI Pusat Dr KH Amirsyah Tambunan MA dan PW Muhammadyah Prof H Ambo Ase.
Acara yang dirangkaikan dengan Milad MUI ini diakhiri pembukaan secara resmi MIF dengan pemukulan gong oleh Deputi Menko PMK Prof Warsito.
Irfan Suba Raya