Relawan PROJO Parepare Banjiri Konsolidasi Pemenangan Prabowo – Gibran 02 di Balai Ainun-Habibie Parepare

PARE-PARE,- Sejak siang Massa sudah berdatangan di lokasi acara Konsolidasi PROJO Kota Parepare untuk Pemenangan pasangan Capres/Cawapres Prabowo-Gibran. Sabtu 04 / 02/ 2023


Ketua DPC PROJO Kota Parepare, menyampaikan bahwa konsolidasi ini dilaksanakan untuk mempererat silaturahmi sesama Relawan PROJO kota Parepare yang selama ini selalu tegak lurus bersama Presiden RI Joko Widodo di sepanjang Pesisir kota Parepare hingga bagian pegunungan. Guna pemenangan Paslon 02 Prabowo – Gibran sekali putaran.


“Tujuan konsolidasi ini untuk memantapkan dan meyakinkan kepada pendukung Paslon 02 yang berada di seluruh wilayah Kota Parepare dan Provinsi Sulawesi Selatan sekaligus menyampaikan program program 5 tahun ke depan yang berpihak pada kepentingan dan kebutuhan rakyat menuju Indonesia emas. Serta memberikan motivasi kepada para pemuda untuk lebih semangat dalam meningkatkan pembangunan, di Provinsi Sulawesi Selatan khususnya di kota parepare” ungkapnya.

Anugerah Amir, Selaku Ketua DPC PROJO Kota PAREPARE menegaskan konsolidasi yang diikuti ratusan pendukung memadati ruang pertemuan Balai Ainun-Habibie dengan tekad yang bulat untuk memenangkan Paslon 02 Prabowo-Gibran. Hal ini terlihat dari antusias seluruh relawan yang hadir.
Bahkan menurutnya ditengah acara konsolidasi, para pendukung Paslon 02 dengan penuh semangat mengucapkan yel yel Paslon 02.
dengan harapan kekompakan dan persatuan para pendukung Paslon 02 ini dapat terus dipertahankan hingga hari Pemungutan suara 14 Februari. Kami siap menjaga kemenangan PRABOWO-GIBRAN di Kota PAREPARE pada PILPRES 2024.
Kegiatan konsolidasi ini diikuti 250 orang lebih yang berasal dari kader-kader Projo, Komunitas Pemuda dan Pemudi simpatisan Prabowo Gibran, serta unsur masyarakat umum di Kota PAREPARE.
Sementara itu, pengurus DPP Projo Ir Jarot Trisunu MM mengatakan, saat ini semua relawan Projo di Indonesia lagi bergerak serentak mengeluarkan mengkonsolidasikan energy bergerak untuk kemenangan Paslon 02 PRABOWO-GIBRAN.
“Beberapa hari lalu kita juga buat konsolidasi di kota Palu, Sulteng, Konawe, Gorontalo, Minahasa Utara ,Manado Maros, Makasar, Takalar. Dan di Kota Parepare, dilakukan konsolidasi hari ini juga. Selain itu semua Projo di daerah juga melakukan hal yang sama.” kata dia.
Kegiatan ini juga dihadiri beberapa pengurus DPD PROJO Provinsi Sulawesi Selatan yang juga turut dalam antusiasme relawan yang hadir, demikian tutur Setiawan Mukhtar mewakili DPD PROJO SULSEL.
“Kegiatan Konsolidasi ini dilakukan serentak di seluruh Indonesia secara maraton dengan tujuan memenangkan pasangan Capres Prabowo Gibran Sekali Putaran, dan di MAMUJU ini merupakan serangkaian kampanye maraton di Sulawesi keseluruhan,” tutup DPP PROJO Jarot Trisunu.

Pos terkait

banner 300600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *