Closing Meeting Anjangsana ,KPRK MUI Sulsel Paparkan Hasil Temuan

Gowa,- Komisi Perempuan Remaja dan Keluarga paparkan hasil temuan di sejumlah kabupaten/kota di Sulsel pada acara Closing Meeting Anjangsana.

Rapat berlangsung di Yayasan Najdah Al Islamiyah Komplek Hasanuddin Pallantikang Kabupaten Gowa, Jumat 29 Desember 2023.

Dalam laporannya Ketua Komisi PRK MUI Dr Indo Santalia MA Sulsel memaparkan hasil temuan bersama tim anjangsana yang telah dibentuk.

Ia memulai dari Kota Makassar yang menurutnya sangat banyak kasus keluarga dan kenakalan remaja serta kriminal lainya yang menjadi perhatian serius.

“Masalah remaja di beberapa kecamatan kota makassar sangat mengkhawatirkan seperti narkoba dan isap lem. Di Kecamatan Ujung Tanah ada remaja merendam softex untuk di konsumsi karena ada zat yang memabukkan di dalam softex itu, ” ungkap Dr Indo.

“Kita temukan anak sekolah SMP yang ditemukan di dalam hotel dan bergaul bebas di hotel.Selain itu banyak juga kasus LGBT. Selain itu di Kabupaten Palopo ditemukan kasus laki-laki menghamili saudari kandungannya sendiri, ” katanya.

Dr Indo juga mengungkapkan kasus kawin usia dini juga banyak ditemukan Kabupaten Pangkep.” Di Kabupaten Gowa juga ditemukan ayah kandung menghamili anak kandungnya, ” ungkap Dr Indo.

Dalam sambutannya ketua Panitia Anjangsana PRK MUI Sulsel Hj Masnawati Mappasawang SH M Kn mengatakan PRK MUI kabupaten/kota sangat antusias dan semangat menyambut kedatangan pengurus PRK MUI Sulsel.

“Di daerah ,kami disambut langsung oleh ketua dan pengurus harian MUI dan mereka begitu bangga dan semangat menyambut kami bahkan menganggap KPRK sebagai representasi dari MUI Sulsel, ” ungkapnya.

“Sangat berterimakasih kepada semua pengurus yang telah mensukseskan program ini. Sisa lima kabupaten yang nantinya akan dilakukan secara online, ” kata Hj Masnawati yang juga merupakan Ketua Bidang Diklat dan Tarbiyah Notaris Muslim Indonesia.

Ketua Bidang KPRK MUI Sulsel Prof Dr Hj Siti Aisya Kara MA Phd dalam sambutanya mengatakan tahun depan akan menindaklanjuti hasil temuan dengan melakukan program kerja nyata.

Pros Aisya Kara juga mengajak KPRK untuk terus melakukan penelitian dengan berkolaborasi dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian UIN Alauddin Makassar.

Turut Hadir Ketua Umum MUI Sulsel Prof Dr KH Nadjamuddin Abd Safa Lc MA. Dalam sambutannya sangat mengapresiasi kinerja KPRK MUI Sulsel yang menurutnya merupakan komisi paling aktif di MUI Sulsel.

Turut Hadir Sekertaris Bidang PRK MUI Sulsel, Dr Hj Yuspiani MPd dan sejumlah pengurus KPRK lainya, Dr Hj Syarifah Raehana MA ,Dr dr Hj Fitriah Zainuddin M Kes, Dr Hj Darmawati H M HI dan Dr Hj Andi Herawati M Ag,Prof Dr Hj Halimah Basri M Ag, Dr Hj Nurlaelah Abbas dan Dr Hj Eka Damayanti.

Hadir pula Alumni Pendidikan Kader Ulama (PKU) Putri 2023 MUI Sulsel,Nindhi Meyna Susilawati, Nur Fitri Rahmadani ,Nur Faizah Fakhriyah Galib dan Musyirah Saleh.

Irfan Suba Raya

Pos terkait

banner 300600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *