MAKASSAR,- Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) segera mengeluarkan rekomendasi untuk pasangan bakal calon bupati Bantaeng Fathul Fauzi Nurdin-Sahabuddin.
“Sudah ada dalam daftar antrian. Insya Allah dalam waktu dekat. Mungkin satu atau dua pekan ini sudah ada yang keluar rekomendasinya,” kata Ketua PKS Sulsel, Amri Arsyid, Rabu (1/5/2024).
Dirinya menyebutkan jika rekomendasi yang akan diberikan kepada ketua DPD PKS Bantaeng Sahabuddin tersebut sudah berpekat dengan Uji sapaan Fathul Fauzi Nurdin.
“Salah satu yang berpaket ini memang kelihatannya yang berpaket ini Bantaeng. Memang kelihatan kuat Pak Sahabuddin akan berpasangan dengan Uji Nurdin,” ujarnya.
Soal PKS tidak memaketkan lagi Ilhamsyah Azikin, Amri Arsyid tidak ingin menyebutkan secara detail. “Itu saya lihat ada dinamika politik aja. Dan saya lihat memang namanya kecocokan yah tentu masing-masing paslon punya kecocokan masing-masing. Saya lihat (Sahabuddin) lebih intens dengan Uji Nurdin sepertinya,” bebernya.