MAKASSAR, Bakal Calon Anggota Legislatif Partai Golkar DPRD Provinsi Sulawesi Selatan daerah pemilihan Makassar A, Nasran Mone, S.Ag mendapat nomor urut 2 dan siap untuk disosialisasikan ke masyarakat.
Dalam keterangannya Nasran Mone sangat senang dengan angka 2 karna erat kaitanya dengan aktifitas keseharian beliau.
” Angka 2 ini sama dengan nomor rumah saya 22 , tinggal di Lorong 4 (sesuai nomor partai golkar ) kemudian anak saya juga maju di dprd kota makassar melalui partai golkar berada di nomor urut 2, jangan lupa juga ada warung 2 Ribu yang sudah viral” Ungkapnya
Mantan legislator tiga periode di Dprd kota makassar ini sebut angka 2 adalah angka keberuntungan , semoga angka ini menjadi jalan pembuka untuk lolos di dprd sulsel
” Angka 2 Insya Allah Pertanda baik bagi saya dan anak saya yang saat ini sama sama berjuang meraih suara di dapil, Insya Allah dengan nomor urut ini memudahkan bagi saya untuk bersosialisasi di masyarakat” Ungkapnya
Terkait dengan warung dua ribu pemilik taqline “Nakketosseng” ini rencananya kembali akan fokus untuk buka di setiap hari jumat setelah beberapa bulan di sibukkan dengan agenda konsolidasi tim di daerah pemilihan Makassar A, beliau berharap akan semakin ramai dikunjungi warga .